Manfaat gamat emas bagi kesehatan untuk penyakit kanker, menyembuhkan luka, diabetes,nyeri sendi, dan macam penyakit lainnya yang sering terjadi pada tubuh .. doc HNI Pioneer.

√ Post 04-12-23 by (Id77)
√ 2255 views
√ CLOUD Gamat Emas

Manfaat Gamat Emas

Gamat emas atau teripang emas sering disebut dengan nama Timun Laut, adalah istilah untuk hewan invertebrata Holothuroidea yang dapat dikonsumsi.

Gamat emas ini tersebar luas di lingkungan laut di seluruh dunia, mulai dari zona pasang surut sampai laut dalam terutama di Samudra Hindia dan Samudra Pasifik Barat.

Manfaat dari gamat emas memang sudah tidak asing lagi di dalam dunia pengobatan herbal indonesia.

Gamat atau teripang emas sudah banyak digunakan sebagai obat tradisional di Asia.

Baca juga: reaksi setelah minum Gamat HPAI

Teripang sendiri merupakan hewan laut yang tidak bertulang belakang dan bertubuh panjang yang umumnya paling banyak ditemukan di daerah Asia Pasifik.

Berdasarkan hasil yang telah dilakukan oleh penelitian, teripang emas kaya akan:

  • Kondroitin sulfat, glikosida triterpene, protein, asam lemak, kalsium, magnesium, zat besi, seng, serta vitamin A,B1,B2,B3 dan C.
Link terkait: manfaat Gamat HPAI

Kandungan tersebut memungkinkan teripang menjadi bahan makanan yang bermanfaat bagi tubuh manusia.[1]

Teripang emas
image source: wikipedia.org

Manfaat Gamat Emas

Berikut ini adalah beberapa manfaat gamat emas bagi kesehatan manusia[2]

Meningkatkan system kekebalan tubuh

Salah satu manfaat gamat emas yang sangat bagus untuk tubuh adalah sebagai bahan makanan yang baik untuk meningkatkan kekebalan pada tubuh kita.

Seperti ternyata pengalaman orang pakai Gamat HPAI

Kandungan asam amino yang terdapat dalam teripang diyakini mampu untuk melindungi juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Mempercepat penyembuhan luka

Kandungan kolagen yang ada dalam teripang emas merupakan zat pembentuk lapisan kulit serta asam lemak tak jenuh yang dapat bermanfaat untuk menumbuhkan jaringan tubuh apabila sedang terluka.

Hal tersebut bukan hanya untuk luka luar tetapi bisa juga untuk mengobati luka yang terdapat di dalam tubuh seperti infeksi pada usus atau lambung.

Kandungan kolagen ini cukup baik untuk pengobatan sariawan mulut atau sariawan usus (maag).

Dan gamat atau teripang emas ini sudah bisa dikonsumsi di dalam bentukan Gamat Kapsul atau salep yang dioleskan pada luka.

Menjaga jantung dan pembuluh darah

Manfaat teripang lainnya yaitu telah dipercaya mampu untuk menurunkan tekanan darah atau pembekuan darah yang dapat menyebabkan berbagai macam masalah pada jantung.

Zat ini yang disebut fucosylated chondroitin sulfate (FCS).

Teripang juga memiliki pengaruh yang baik untuk memelihara kesehatan pada pembuluh darah jantung dan dapat mengurangi resiko terjadinya kerusakan jantung karena efek antiradang dari teripang emas tersebut.

Menangkal sel kanker

Manfaat teripang ini didapat dari kandungan triterpene diglikosida yang ditemukan dalam teripang emas asal Vietnam.

Kandungan ini telah terbukti mampu untuk melawan lima jenis sel kanker, diantaranya kanker prostat, kanker payudara, dan kanker kulit.

Kendati demikian, klaim tersebut masih berdasarkan penelitian awal di laboratorium.

Menghambat pertumbuhan bakteri jahat

Manfaat lainnya dari gamat atau teripang emas ini adalah mempunyai kemampuan untuk menghambat pertumbuhan bakteri jahat seperti, E.coli, S.aureus, dan S.typhi.

Ketiga bakteri ini bisa mengakibatkan munculnya masalah kesehatan tertentu pada tubuh manusia.

Menurunkan kolesterol

Gamat emas merupakan bahan makanan yang mengandung lemak sehat, sehingga diperkirakan mampu untuk mengurangi kadar kolestrol di dalam tubuh.

Seperti yang kita ketahui bahwa kadar kolestrol yang berlebihan di dalam tubuh bisa menjadi sumber awal berbagai penyakit muncul.

Melawan penyakit HIV dan herpes simpleks

Manfaat teripang emas selanjutnya adalah kandungan asam lemak didalamnya. Teripang emas ini mengandung asam lemak yang sangat penting untuk perbaikan jaringan pada tubuh.

Selain itu, terdapat pula zat-zat lain, seperti glikosida triterpenoid, berbagai enzim, amilosa, asam lemak, dan sitotoksin.

Menyehatkan fungsi ginjal

Dikutip dari Health Line, sebuah penelitian membuktikan bahwa teripang emas mampu mengontrol tingkat oksidasi yang bisa berpotensi mengganggu kinerja pada ginjal.

Mengobati nyeri sendi

Manfaat teripang emas selanjutnya adalah mengatasi nyeri sendi. Kandungan kondoritin sulfat berfungsi sebagai pelumas sendi, sehingga dapat membantu mengatsi nyeri pada sendi.

Mengatasi diabetes

Ada sekitar 86,6% teripang emas sarat akan kandungan protein.

Hal ini tentunya membuat teripang emas atau gamat menjadi sangat bermanfaat bagi para penderita diabetes karena kandungan proteinnya yang dinilai mampu untuk mengontrol gula darah di dalam tubuh.

Menghilangkan keriput pada wajah

Manfaat gamat / teripang emas berikutnya berguna untuk kesehatan pada kulit kita. Hal ini karena adanya zat peptida yang terkandung di dalamnya.

Peptida mengandung kolagen yang berfungsi untuk melembutkan kulit agar terhindar dari kerusakan.

Baca juga: reaksi setelah minum Gamat HPAI

Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat teripang emas untuk kulit ini.

Kontraindikasi Gamat Emas

Meskipun banyak manfaatnya, namun aplikasi pemakaian Gamat Emas untuk pengobatan tetap harus berhati-hati.

Terlebih bagi Anda yang dalam kondisi tertentu seperti akan melakukan bedah operasi besar, khawatir terjadi pendarahan ekstra.

Atau bagi ibu hamil dan ibu menyusui ASI, sebaiknya dikonsultasikan dulu kepada ahli kesehatan atau terapist, sebab efek untuk janin masih belum diketahui.

Hentikan konsumsi teripang atau suplemennya jika Anda mengalami memar, mimisan, atau keluarnya darah yang tak kunjung berhenti.

Meski suplemen teripang emas banyak dijual bebas, Anda sebaiknya tidak sembarang mengonsumsinya jika tidak ada indikasi medis apa pun, apalagi bila dokter Anda tidak menyarankannya.

Pilihlah produk Gamat Emas yang aman dan telah memiliki izin edar resmi dari lembaga negara.