Chat Admin

  X  

Chat Admin


Temu Mangga

Home / Cloud Kesehatan / TEMU MANGGA

Temu mangga atau dalam bahasa latin dikenal dengan Curcuma mangga Val.van Zip berasal dari keluarga Zingiberaceae.

Temu mangga merupakan tanaman asli daerah Indo-Malaysia, tersebar dari Indo-China, Taiwan, Thailand, Pasifik hingga Australia Utara.

Tumbuhan ini disebut juga dengan nama kunyit putih, kunir putih, temu bayangan, temu poh (Jawa), temmo pao (Madura), dll.

Temu mangga atau kunyit mangga merupakan empon-empon yang bermanfaat mirip dengan temu putih.

Manfaat Temu Mangga

Secara tradisional, rimpang atau akar temu mangga dimanfaatkan untuk mengatasi gangguan perut, nyeri dada, demam, maag, dan perawatan post partum.

Juga berkhasiat sebagai penurun panas (antipiretik), penangkal racun (antitoksik), pencahar (laksatif), dan antioksidan.

Manfaat lainnya untuk mengatasi kanker, sakit perut, mengecilkan rahim setelah melahirkan, mengurangi lemak perut hingga kembung, dan masuk angin.

Produk terkait Temu Mangga

Cloud Temu Mangga

Berikut dibawah ini adalah 15 artikel terkait dengan Temu Mangga (1774 Views):

Cloud Kesehatan Lain

Catatan: untuk menghindari query berkepanjangan, data yang ditampilkan maksimal sebanyak 99 record terakhir sesuai dengan penelusuran Anda.